• Hut RI 75

Fakultas Syariah Adakan Workshop Desain Pembelajaran Berbasis Kurikulum KKNI

06 April 2018

Fakultas Syariah IAIN Pekalongan menyelenggarakan workshop untuk Dosen di Lingkungan Fakultas Syariah IAIN Pekalongan selama 3 hari pada tanggal 2-5 April 2018 di Hotel Dafam Pekalongan. Workshop ini mengangkat tema Desain Pembelajaran Berbasis Kurikulum KKNI. Workshop ini diikuti oleh semua Dosen dan dihadiri oleh Rektor IAIN Pekalongan, pejabat di lingkungan Fakultas Syariah dan Dr. Euis Amalia M.Ag Narasumber dari UIN Syarif Hidayatullah Jakarta. Acara workshop ini diawali dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya yang dipandu oleh Zulfa Fauziyah Thoha, S.E., M.Si dan dimoderatori oleh Achmad Muhsin, M.Hum, Kajur Hukum Tata Negara (HTN) Fakultas Syariah.

Dr. Akhmad Jalaludin, M.A selaku Dekan Fakultas Syariah menyampaikan ucapan terimakasih atas kehadiran Rektor IAIN Pekalongan, untuk memberikan sambutan, arahan dan membuka acara workshop desain pembelajaran berbasis kurikulum KKNI serta Narasumber Dr. Euis Amalia M.Ag dari UIN Syarif Hidayatullah Jakarta. Kemudian beliau menceritakan kondisi Fakultas Syariah pada umumnya. Fakultas Syariah IAIN Pekalongan sebenarnya Fakultas yang cukup tua jika di runut dari sejarahnya yaitu tahun 1968 tetapi di Brebes menjadi cabang dari IAIN Walisongo Semarang. Kemudian pada tahun 1970 berpindah ke pekalongan dan pada  tahun 1996 menjadi Stain Pekalongan di mana ada 2 jurusan yaitu jurusan syariah dan jurusan tarbiyah. Kemudian di buka jurusan Usuluddin. Dan 2016 berubah menjadi IAIN Pekalongan dan terbentuknya Fakultas Syariah. Prodi-prodi yang ada di Fakultas Syariah sebagian masuk ke dalam Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam. IAIN Pekalongan riil berdiri awal 2017 karena merupakan sebuah institusi baru maka penataan organisasi, penyiapan RIP, Renstra, desain kurikulum dan lain sebagainya membutuhkan tenaga dan waktu yang cukup banyak. Kemudian di tahun itu pula Fakultas Syariah dituntut untuk melakukan akreditasi program studi dan juga harus melakukan perubahan kurikulum. Oleh karena itu hari ini kita mulai melakukan langkah ke tahap berikutnya yaitu bagaimana cara mendesain kurikulum berbasis KKNI walupun kurikulum yang disusun belum sempurna. Harapannya ada masukan-masukan dari narasumber untuk penyempurnaan kurikulum dan memberikan pencerahan, ilmu dan memberikan pengalaman kepada kami dan yang paling penting kita tahu bagaimana cara mendesain pembelajaran yang berbasis kurikulum KKNI. Beliau juga menyampaikan permohonan maaf yang sebesar-besarnya apabila dalam penyelenggaraan kegiatan ini banyak kekurangan yang dilakukan oleh panitia.

Rektor IAIN Pekalongan, Dr. Dedi Rohayana, M.Ag menyampaikan sambutannya sekaligus membuka acara workshop desain pembelajaran berbasis kurikulum KKNI secara resmi. Beliau menyampaikan ucapan terimakasih atas kedatangan narasumber Ibu Dr.Euis Amalia, M.Ag. Workshop kurikulum berbasis KKNI ini sangat penting untuk melihat apakah kurikulum yang ada di Fakultas Syariah ini sudah sesuai dengan ketentuan atau belum karena memang para sarjana kedepannya sangat berat tantangannya. Harapannya dengan kurikulum yang baik atau sesuai tentunya besar harapannya para alumni menjadi alumni yang berkualitas yang siap berkompetisi dengan alumni dari perguruan tinggi lainnya, karena bagaimanapun tantangan sarjana-sarjana sekarang lebih besar daripada sarjana sarjana zaman dulu. Kita semua juga sudah tau persoalan-persoalan yang terjadi di bangsa dan Negara kita, masyarakat kita sangat rumit dan kompleks. Kita berharap alumni-alumni Fakultas Syariah IAIN Pekalongan menjadi alumni yang berkualitas yang mampu memberikan kontribusi maksimal untuk bangsa dan Negara.

Serangkaian acara workshop ini dimulai dari Finalisasi Kurikulum Fakultas Syariah, Cara Mendesain Pembelajaran Kurikulum Berbasis KKNI, Penyusunan RPS, dan Penyusunan Deskripsi Mata Kuliah. Kemudian acara ditutup dengan pembacaan Doa yang dibacakan oleh H. Mubarok Lc., M.SI dan kesimpulan penyampaian materi yang disampaikan oleh Narasumber Dr. Euis Amalia, M.Ag. Workshop ini berjalan dengan lancar dan antusias yang tinggi oleh peserta workshop yaitu Dosen Fakultas Syariah.

We use cookies to improve our website. Cookies used for the essential operation of this site have already been set. For more information visit our Cookie policy. I accept cookies from this site. Agree